FOKUS, Lobar - Dua minggu masa liburan rasanya tak tahan lama ingin kembali ketemu bersama teman-teman di sekolah, waktu yang memisahkan kita di sementara waktu bak bulan dan matahari yang sangat tidak mungkin untuk bisa bersama muncul pada waktu yang sama, siang dan malam tentu waktu yang beda matahari akan muncul di waktu siang hari sedangkan bulan akan muncul di malam hari, kini waktu pagi telah tiba, hari Senin tanggal 12/7/2010 rasanya sungguh bahagia tak terbayangkan wajah-wajah ceriah teman-temanku terlihat hari pertama masuk sekolah, semangat belajarnya terlihat semakin bergairah, rasa ingin mengetahui segala informasi yang ada tak tertinggalkan papan pengumuman yang terisi berbagai informasi menjadi rebutannya dengan rasa penasaran apa isi pengumumannya, siswa baru yang berjumlah 430-an lebih, merasa senang dan bangga masuk sekolah di SMA 1 Labuapi yang berlokasi di Desa Telagawaru Kec. Labuapi yang bertepatan sebelah timur BTN BHP Telagawaru Labuapi Lombok Barat, ternyata semangat siswa/siswi di SMA 1 Labuapi tak kalah dengan sekolah-sekolah yang ada dikota-kota besar dan begitu pula dengan guru-guru ramah dan santun, kepala sekolah (Kepsek) SMA 1 Labuapi Drs. H. Mahrum, MM menyatakan sekolah tidak menjadi hal pertama dalam menentukan prestasi siswa namun yang menjadi tolak ukurnya adalah semangat dan keinginan untuk belajar siswa disertai kopetensi guru yang menjadi penentu prestasi itu disandang.[fs/001opiek]